Jumat, 27 November 2015

Semakin Percaya Diri Berkat Motivasi

Pendidik PAUD saat dilatih oleh Tanoto Foundation.


Siti Aminah berdiri di depan kelas. Ia dengan lantang membacakan sebuah buku cerita bergambar di depan anak didik di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Riang di Kelurahan Sungai Bambu, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pendidik PAUD yang akrab disapa Ibu Mimin ini dengan percaya diri membimbing anak-anak belajar, bermain, dan membacakan cerita.

Ibu Mimin mengaku, ia tidak pernah mendapatkan pendidikan formal sebagai pendidik PAUD. Ia hanya bermodal semangat dedikasi yang tinggi dalam mengajar. Pada awalnya ia merasa kurang percaya diri dalam menyampaikan materi pembelajaran kepada anak-anak.

Perubahan dalam mengajar ia rasakan saat mengikuti berbagai pelatihan peningkatan kompetensi guru yang didukung oleh Tanoto Foundation. Pelatihan-pelatihan ini diperuntukkan bagi pendidik-pendidik di PAUD yang merupakan mitra Tanoto Foundation. Dalam pelatihan-pelatihan ini, Ibu Mimin dan pendidik-pendidik lainnya dilatih untuk mengembangkan metode belajar yang baik untuk anak-anak.

Salah satu pelatihan yang membekas dalam hati Ibu Mimin adalah saat Tanoto Foundation mengadakan pelatihan pengayaan materi untuk pendidik PAUD bersama dengan Komunitas Rumah Pencerah. Dalam pelatihan ini, pendidik dilatih untuk mengajar sesuai dengan cara kerja otak anak serta manajemen kelas. Pelatihan ini diikuti 38 pendidik di enam PAUD mitra Tanoto Foundation di wilayah DKI Jakarta.

“Awalnya, saya kurang tertarik mengikuti pelatihan ini karena tempat pelatihan yang lumayan jauh di Jakarta Selatan, sedangkan saya berada di Jakarta Utara. Namun saat kami bertemu dengan rekan-rekan seprofesi dan mendapat materi pelatihan, saya rasa inilah pelatihan yang paling berkesan yang pernah saya ikuti,” ujar Bu Mimin.

Hal yang sama diungkapkan oleh Ibu Salimah, pendidik dari PAUD Al – Huda di Kelurahan Gandaria Selatan, Cilandak,Jakarta Selatan yang juga merupakan PAUD mitra Tanoto Foundation. Ia mengungkapkan bahwa banyak pengalaman dan pengetahuan baru yang ia dapat dalam pelatihan ini.

“Selain menjadi mengetahui bagaimana mengajarkan anak-anak dengan materi dan cara yang menarik, kami juga mendapat suntikan semangat dan motivasi dalam mengajar. Yang lebih berkesan, kami mendapati bahwa peran kami dalam mendidik anak-anak usia dini sangat besar. Ini menyadarkan kami untuk mendidik anak-anak dengan ikhlas dan sepenuh hati,” kata Ibu Salimah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Comments