Kamis, 24 Mei 2018

Pengumuman Panggilan Peserta Wawancara Seleksi Penerima Beasiswa Tanoto Foundation Program National Champion Scholarship 2018

Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Tanoto Foundation sebagai penyelenggara Program National Champion Scholarship dalam mendukung perbaikan akses ke perguruan tinggi. setelah Kami mengadakan tes psikologi di bulan April 2018 dan berdasarkan seleksi yang kompetitif, Tanoto Foundation mengundang pendaftar yang lulus tes psikologi di perguruan tinggi masing-masing untuk mengikuti wawancara. Nama pendaftar serta jadwal wawancara dapat dilihat pada lampiran pengumuman ini.

Selamat bagi para pendaftar yang terpilih untuk mengikuti wawancara.

KETENTUAN MENGIKUTI WAWANCARA

1. Peserta wawancara diharuskan hadir 15 menit sebelum waktu wawancara.
2. Peserta harus berpakaian rapi dan mengenakan jaket almamater
3. Peserta harus menyerahkan transkrip terakhir dan dokumen kelengkapan lainnya, bagi yang belum menyerahkan pada saat tes psikologi.
4. Pengumuman peserta dan jadwal wawancara hanya diumumkan melalui website resmi Tanoto Foundation, dan Lembaga/Direktorat Kemahasiswaan di masing – masing perguruan tinggi, tidak melalui e-mail atau telepon
5. Wajib mengikuti wawancara sesuai jadwal terlampir
6. Tidak ada wawancara susulan, ketidakhadiran peserta dalam tahap wawancara dianggap sebagai pengunduran diri dari proses seleksi beasiswa.

JADWAL PELAKSANAAN WAWANCARA

No. Perguruan Tinggi Hari & Tanggal Waktu Tempat Wawancara
1 Institut Teknologi Bandung Kamis-Jumat 26-27 April 2018 08.00 – 17.00 WIB Ruang Rapat Lembaga Kemahasiswaan ITB
Jl. Ganesha 10 – Bandung
1. Ruang 19B
2. Ruang 21B
3. Ruang 24
2 Universitas Jambi Senin, 30 April 2018 08.00 – 17.00 WIB Ruang Aula, LT 3 Gedung Rektorat Universitas Jambi
Mendalo – Jambi
3 Institut Pertanian Bogor Rabu-Kamis 2-3 May 2018 08.00 – 17.00 WIB Gedung Rektorat Andi Hakim Nasoetion
IPB Darmaga – Bogor
1. Ruang Sidang Biro Umum
2. Ruang Rapat Direktorat Kemahasiswaan dan Pengembangan
3. Ruang Media Center
4 Universitas Negeri Riau Senin, 7 Mei 2018 08.00 – 17.00 WIB Ruang Aula dan Ruang Senat, Gedung Rektorat Lt. 4, Kampus Universitas Riau, Widya Panam – Pekanbaru
5 Universitas Indonesia Rabu, 9 Mei & Senin, 14 Mei 2018 08.00 – 17.00 WIB Rabu, 9 Mei 2018 di Aula Apung, Kampus UI Depok ; Senin, 14 Mei 2018 di Gedung Engineering Center, Ruang 201, 203, 303, Fakultas Teknik, Kampus UI Depok
6 Universitas Sumatera Utara Senin, 14 Mei & Selasa, 15 Mei 2018 08.00 – 17.00 WIB Ruang Pusdiklat LPPM USU, Jl. Dr. Mansur No. 68 A,
Kampus USU Medan (sebelah Bank Mandiri USU)
7 Universitas Andalas Kamis, 17 Mei & Jumat, 18 Mei 2018 08.00 – 15.00 WIB Ruang Sidang WR 3 dan Ruang Pusat Karir, Gedung PKM,
Kampus UNAND, Limau Manis, Padang
8 Universitas Gadjah Mada Senin – Rabu, 21 – 23 Mei 2018 08.00 – 15.00 WIB Tim 1 : Ruang DGB (Dewan Guru Besar), Gedung Pusat
UGM, Lt. 2, Sayap Timur
Tim 2 & Tim 3 : Ruang LPPM, Gedung Pusat UGM, Lt. 3,
Sayap Selatan
9 Universitas Brawijaya Kamis & Jumat, 24 & 25 Mei 2018 08.00 – 15.00 WIB Gedung Rektorat Universitas Brawijaya, Ruang Jamuan,
Lt. 6, Kampus UB, Jl. Veteran, Malang
10 Universitas Mulawarman Senin, 28 Mei 2018 08.00 – 15.00 WITA Ruang Serba Guna Lantai 4, Gedung Rektorat
Universitas Mulawarman, Gn. Kelua, Mulawarman
11 Universitas Hasanuddin Rabu & Kamis, 30 & 31 Mei 08.00 – 15.00 WITA Ruang LKPP, Gedung Perpustakaan UNHAS, Lantai
Dasar, Kampus UNHAS Tamalenrea, Makassar
12 Universitas Diponegoro Senin & Selasa, 4 & 5 Juni 2018 07.30 – 15.00 WIB Ruang Sidang Bapersi & Ruang Direktur Keuangan,
Gedung Rektorat Lama, Kampus UNDIP Tembalang

Download daftar peserta yang lolos dibawah ini. Untuk jadwal tes wawancara di perguruan tinggi lain akan diinformasikan kemudian. Pastikan selalu mengunjungi staging2-tanotofoundation-org.averis.emerain.net

  • Institut Teknologi Bandung
  • Universitas Jambi
  • Institut Pertanian Bogor
  • Universitas Negeri Riau
  • Universitas Indonesia
  • Universitas Sumatera Utara
  • Universitas Andalas
  • Universitas Gadjah Mada S1 & Universitas Gadjah Mada S2
  • Universitas Brawijaya
  • Universitas Mulawarman
  • Universitas Hasanuddin
  • Universitas Diponegoro
  • Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

    Comments